Jumat, 13 Juni 2014

Consistency and standards - nuninuna.com

Ringkasan Masalah :  
1. Textfield yang tidak sama pada menu search (pencarian).
2. Bahasa yang digunakan tidak merata seutuhnya 

Deskripsi Masalah :
1. Pada situs nuninuna ini terdapat dua menu search (pencarian) yang ukuran textfield-nya tidak sama.


2. Hampir semua isi dari menu menggunakan bahasa indonesia tetapi pada menu keranjang belanja dan menu support menggunakan bahasa inggris.




Rekomendasi Perbaikan :
1. Sebaiknya menu search yang dibawah setelah melakukan pencarian dihilangkan saja atau jika maksudnya ingin mempermudah bagi user agar tidak melakukan scroll ke atas untuk melakukan search kembali maka disarankan untuk menyamakan panjang textfield-nya dengan textfield menu search yang berada diatas (samping menu login).

2. Bahasa yang digunakan harus merata pada setiap tampilan jika web ini tujuan pasar nya hanya untuk skala nasional maka harus menggunakan bahasa indonesia tetapi apabila tujuan pasarnya adalah skala internasional maka bahasa yang digunakan adalah bahasa inggris serta dapat juga menyertakan dua opsi bahasa di dalam web.

Severity Ratings untuk kedua masalah tersebut adalah 3.
Keterangan severity ratings (Nielsen 1995) :
0 = Tidak setuju dan bukan menjadi masalah.
1 = Masalah yang tidak perlu diperbaiki kecuali ada waktu tambahan untuk project.
2 = Masalah Minor yang memiliki prioritas rendah untuk diperbaiki.
3 = Masalah Mayor yang memiliki prioritas tinggi untuk diperbaiki.
4 = Permasalahan dengan prioritas yang sangat tinggi dan harus segera diperbaiki.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar